Monday, December 08, 2014

Hapitamus: Masalah Kecil Beanerd by Larry Handra

Judul: Hapitamus - Masalah Kecil Beanerd
Director: Larry Hendra
Production team: Agnes Christina, Julius Tomo, Nathan Adianta, dkk
















Beanerd adalah seekor berang-berang (?). Sebagai seekor berang-berang, tentu tubuhnya mungil, tidak setinggi Hapitamus maupun teman-teman sesama hewannya yang lain. Usai pengukuran tinggi tubuh di sekolah, Beanerd merasa sedih karena dia paling pendek. Teman-temannya pun menghiburnya. Sebagai sahabat, Hapitamus memikirkan solusi agar Beanerd tidak bersedih lagi. Sepulang sekolah, Hapi bertemu Rhoni, si badak bercula satu, ternyata Rhoni sedang pusing karena tim basketnya kekurangan orang. Munculah ide untuk mengajak Beanerd bergabung dalam tim. Maukah Beanerd bergabung dalam tim basket? Berhasilkah Hapi dan kawan-kawan membuat Beanerd kembali ceria? Simak kelanjutan ceritanya dalam buku ketiga seri Hapitamus: Masalah Kecil Beanerd.

Ini adalah buku bergambar anak yang disajikan dengan format dwibahasa. Gambar-gambarnya dibuat berwarna dan sangat menarik. Sayangnya, pembaca tidak diperkenalkan hewan apakah Hapitamus, Rhoni, Beanerd, dan lain-lain, sehingga pembaca seperti saya yang cukup awam tentang dunia perhewanan agak meraba-raba, hewan apakah Beanerd.

Pilihan kata yang digunakan dalam buku bergambar ini sangat ekspresif, sehingga cocok juga untuk didongengkan kepada anak-anak. Gambar yang disajikan bertumpuk tidak mengganggu pemahaman akan cerita. Yang terpenting, melalui buku ini, pembaca diajarkan sesuatu, yaitu bahwa tiap orang pasti memiliki kelebihan, di samping kekurangannya. Overall, serial Hapitamus ini cocok dijadikan koleksi buku anak-anak di rumah.


My Rate:


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...