Wednesday, December 05, 2012

Wishful Wednesday #1

Wah, udah lama gak blogging. Di blogspot maupun wordpress. Maafkan. Ada kerjaan. Hehe. Dan sekarang saya agak suntuk menghadapi angka-angka statistika, jadilah nulis di blogspot. Lagipula, saya mau ikutan Wishful Wednesday-nya kak Astrid.
Di WW saya yang pertama ini, mau nge-wish buku yang temanya PARENTING. :") Di rumah udah ada satu buku dengan tema ini sih. Belinya jaman saya masih nunggu penempatan a.k.a pengangguran. Nah, selama nganggur interaksi saya dengan adik yang usianya terpaut 11 tahun sangat intens. Untuk menghadapi kreatifitasnya yang kadang membuat saya jengkel, saya putuskan membeli buku itu di salah satu toko buku di daerah Matraman, mana tahu ada sesuatu yang bisa saya jadikan pelajaran. Sayangnya buku itu sampai saat ini masih jadi timbunan, hehe. Soalnya tidak lama setelah saya beli, langsung dipanggil interview magang di salah satu kantor. Terbengkalai deh. Alesan.

Eh, kok jadi curhat. -_-

Yak, intinya, kali ini WW saya adalah buku Prophetic Parenting karya DR. Muhammad Nur Abdul Hafizh Suwaid. Kata orang-orang yang sudah membacanya, buku ini bagus karena isinya sangat komprehensif. Bahwa pendidikan untuk anak itu hendaknya dimulai sejak calon orang tua menikah. Naaah...jadi bukan sejak si anak lahir ya. :)


Saya sudah memesan buku ini di salah satu toko buku online, tapi lupa, sampai hari ini belum dibayar. Jederr!

Yak, kalau teman-teman ada yang mau ikutan WW juga, begini caranya:
  1. Silakan follow blog Books To Share – atau tambahkan di blogroll/link blogmu =)
  2. Buat posting mengenai buku-buku (boleh lebih dari 1) yang jadi inceran kalian minggu ini, mulai dari yang bakal segera dibeli, sampai yang paling mustahil dan hanya sebatas mimpi. Oya, sertakan juga alasan kenapa buku itu masuk dalam wishlist kalian ya!
  3. Tinggalkan link postingan Wishful Wednesday kalian di Mr. Linky yang ada di blognya kak Astrid (klik saja tombol Mr. Linky di bagian bawah post). Kalau mau, silakan tambahkan button Wishful Wednesday di posting kalian.
  4. Mari saling berkunjung ke sesama blogger yang sudah ikut share wishlistnya di hari Rabu =)
Oh iya, kak Astrid juga berencana mengadakan giveaway di Februari 2013 nanti, memperingati setahunnya WW. Yang mau ikutan, siap-siap perbanyak posting WW ya karena makin sering posting, kesempatan menang makin besar. Good Luck! ^^

4 comments:

  1. yeaaay makasi ya udah ikutan...bukunya menarik terutama buat ortu newbie kayak aku hihihi...

    ReplyDelete
  2. bukunya udah sering lihat, kayaknya memang bagus

    ReplyDelete
  3. @Kak Astrid
    Wah kak...kupikir kakak masih single loh.. *serius*

    @Kak Tezar
    ekspektasiku juga gitu, kak..buku ini juga pernah direkomendasiin sama mbak2 toko buku buat dijadiin kado temen yg nikahan.. #eh

    ReplyDelete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...